Migrasi Semua Catatan Lama (Hampir) Selesai

Mentang-mentang punya hostingan baru, gw langsung deh memindahkan semua blog-blog lama gw ke sini (biar keliatan banyak soalnya :D). Gw dulu pernah punya blog di Friendster sama di Mutliply. Untung aja di Friendster sekarang blog-nya udah pake engine WordPress jadinya kalo mau export gampang. Kalo yang di Multiply rada susah tuh.

Ada satu blog lagi yang belum. Waduh, banyak ya blog gw? Emang sih, setidaknya gw pernah bikin blog itu tuh 4 kali. Dulu punya gilangafs.multiply.comyang sekarang sudah gw hapus tanpa bekas. Sehingga tidak memungkinkan mentransfer semua dosa postingan dari situ. Dulu gw pernah punya back-upnya cuman udah ilang setelah HDD gw yang lama keformat ulang dan tak terselamatkan. Lagipula di blog gilangafs.multiply.com berisi catatan-catatan naif yang nggak pengen gw buka lagi. Memalukan isinya soalnya! Bahkan gw sendiri ga percaya bisa menulis hal-hal yang rada lebay kayak di situ. Untung dah gw udah hapus dan mengubur masa lalu gw yang begitu kelam. Ahahaha 😀

Kalo yang gw import sekarang tuh dari gheelang.multiply.com. Itu gw bikin setelah membuang gilangafs.multiply.com dari kefanaan dunia. Isinya ya kurang lebih mulai dari akhir SMA gw sampai awal kuliah semester 1. That was the day when I stop blogging for a while. Selain itu gw juga mengimport gil-lang.blog.friendster.com, blog pertama gw. Sebenernya gw juga sudah menghapus posting-posting super-jadul gw, postingan tahun 2004-an dengan alasan yang sama: kenaifan masa kecil. Hehe :p. Sebenernya sih dulu blog Friendster gw terhubung sama blog Multiply lama gw. Jadinya seiring gw menghapus total blog gilangafs.multiply.com, gw juga menghapus repositoty-nya di Friendster. Jadi isinya blog Friendster rata-rata adalah postingan sejak awal kelas 3 SMA gw.

Nah yang satu lagi mau gw import adalah blog gw di gilangafs.blogspot.com. I will get rid that blog after I move necessary posts from that blog. Itu adalah salah satu repositori selain blog Friendster gw, dan masih mengandung posting-posting naif yang tidak perlu untuk diangkat lagi. I need to get there as fast as possible before someone read that blog. 😛

EDIT: Oh iya, notes-notes gw di Facebook juga mau gw pindahin ke sini dah. Biar lengkap. Berarti artinya gw pernah punya 5 blog di 4 tempat berbeda 😛

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *